UMA Resmi Buka Program Studi Magister Informatika

posted in: Berita Asrama | 0

Medan, 22 Agustus 2025 – Universitas Medan Area (UMA) kembali mencatat capaian penting dalam pengembangan pendidikan tinggi dengan resmi memperoleh izin pembukaan Program Studi Magister Informatika. Izin tersebut diterbitkan berdasarkan Surat Keputusan Menteri Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi Republik Indonesia Nomor 688/B/O/2025. Program studi baru ini akan dikelola oleh Yayasan Pendidikan Haji Agus Salim melalui Universitas Medan Area di Kota Medan.

Penyerahan salinan keputusan dilakukan oleh Kepala LLDikti Wilayah I, Prof. Drs. Saiful Anwar Matondang, M.A., Ph.D., di Kantor LLDikti Wilayah I Sumatera Utara. SK tersebut diterima langsung oleh Rektor UMA, Prof. Dr. Dadan Ramdan, M.Eng., M.Sc., dengan disaksikan Tim Kelembagaan LLDikti Wilayah I serta Kepala Biro Perencanaan SDM dan Karir UMA.

Berita selengkapnya kunjungi uma.ac.id